Assalam Alaikom Pictures, Images and Photos

Saturday, March 26, 2022

Kunjungan Lapangan dan Sosialisasi Teknik Industri 2022













Kunjungan Lapangan dan Sosialisasi Teknik Industri 2022


Dalam rangka mengoptimalkan pembelajaran bagi mahasiswa sekaligus sebagai upaya untuk mensosialisasikan Teknik Industri kepada masyarakat, maka dilaksanakan kegiatan KUNJUNGAN LAPANGAN DAN SOSIALISASI TEKNIK INDUSTRI 2022, yang mengambil lokasi di Desa Liang, Kecamatan Salahutu Kabupaten Maluku Tengah, yang dilaksanakan oleh para dosen dan mahasiswa Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Darussalam Ambon, Hari Selasa, 26 Maret 2022. Kegiatan ini memiliki 3 agenda utama yaitu:

  1.  Sosialisasi Teknik Industri
  2. Kunjungan Lapangan
  3. Formasi Tim Program Kreativitas Mahasiswa

 




  1. Sosialisasi Teknik Industri
Kegiatan Sosialisasi merupakan salah satu upaya yang bertujuan untuk menambah dan meningkatkan pengetahuan masyarakat sasaran terutama para calon lulusan SMU/MA/sederajat tentang disiplin Teknik Industri dan Program Studi Teknik Industri.  Kegiatan ini dilaksanakan di SMAn 47 Maluku Tengah yang berada di Desa Liang.  Sosialisasi dilakukan terhadap para siswa kelas 11 dan kelas 12. 






  1. Kunjungan Lapangan
Kunjungan Lapangan adalah merupakan salah satu metode pembelakaran dengan melakukan kunjungan ke lokasi yang akan membantu para mahasiswa dalam memahami teori dan konsep yang didapatkan di kelas. Para pengajar yang menjadi pelaksana kegiatan ini adalah:
  1. Sitnah Aisyah Marasabessy, ST, MT
    1. Mata Kuliah Proses Produksi 1
    2.  Mata Kuliah Sistem Lingkungan Industri
    3. Perencanaan dan Perancangan Produk
    4. Perencanaan dan Pengendalian Produksi
    5. Pengendalian Kualitas  
  2. Ir. Rapiah Sarfa Marasabessy, ST, MT, IPM
    1. Ergonomi Industri
    2. Kansei Engineering
  3. Agung K. Henaulu, ST, MT
    1. Manajemen Industri Maritim dan Kewirausahaan

Kunjungan Lapangan ini dilaksanakan di UMKM "Amter" yang bergerak di bidang Usaha pembuatan minyak atsiri Sereh, kayu putih, cengkeh, dan pala. Output dari kegiatan ini direncanakan berupa Laporan Kegiatan Kunjungan Lapangan oleh mahasiswa secara individu (laporan softcopy), dan laporan kelompok (laporan hardcopy).






  1. Formasi Tim Program Kreativitas Mahasiswa
Kegiatan ini berupa pengarahan singkat teknis dan sistematika penyusunan Laporan Kunjungan Lapangan dan Pembentukan Tim Mahasiswa untuk Program Kreativitas Mahasiswa yang dilaksanakan oleh Simbelmawa Ditjen Dikti.  Sesi ini dilaksanakan secara santai dan terbuka di Pantai Hunimua, Desa Liang dan diikuti oleh seluruh dosen dan mahasiswa peserta Kunjungan Lapangan.
Beberapa hasil yang dicapai dari sesi ini adalah:
  • Teknis dan Sistematika Laporan Kunjungan Lapangan dan deadline pengumpulan pada tanggal 30 Maret 2022
  • Tim Mahasiswa Program Kreativitas Mahasiswa
      • Tim 1 (Kelompok KEBUN) dan Tim 2 (Kelompok KETEL)), DPL: Ibu Rapiah Sarfa Marasabessy
      • Tim 3 (Kelompok KUALITAS), DPL: Bapak Agung K. Henaulu
      • Tim 4 (Kelompok KENDALI) dan Tim 5 (Kelompok KOMPAS), DPL: Ibu Sitnah Aisyah Marasabessy
  • Rencana pelaksanaan Klinik Proposal PKM, Hari Rabu, 30 Maret 2022, pkl. 10.00-12.00 WIT


WAG Chats

[25/3 08.26] Sitnah Aisyah Marasabessy: Bismillaah

Hari ini kita akan "Technical Meeting untuk Kunjungan Lapaangan & Sosialisasi TI* jam 13.30. 
Diharapkan kehadiran mahasiswa demi kelancaran kegiatan dimaksud.

Terima kasih
[25/3 08.28] Sitnah Aisyah Marasabessy: Bismillaah

Hari ini kita akan *Technical Meeting untuk Kunjungan Lapaangan & Sosialisasi TI* jam 13.30. 
Diharapkan kehadiran mahasiswa demi kelancaran kegiatan dimaksud.

Terima kasih
[25/3 08.57] TI2021YuliaSafin: Iya ibu, 🙏
[25/3 09.29] TI2021Hamama: Iya ibuu
[25/3 09.36] Ti2021Hardiyanti: Iya ibu
[25/3 11.46] +62 812-4837-2730: Baik ibu.
[25/3 14.12] Sitnah Aisyah Marasabessy: Peserta kunjungan lapangan sekalian, pertemuannya kita mulai sekarang
[26/3 08.15] Kum Marsy1: Assalamualaikum utk mata kuliah ergonomi dan K3.fokus pada smua lokasi kunjungan
Observasi
1.identifikasi lingkungan kerja.apakah pekerjaan dilakukan didalam atau luar ruangan..cuaca panas atau dingin
2.bagaimana postur kerja.duduk.berdiri atau membungkuk
3.amati peralatan kerja yg digunakan
4.apakah pekerja menggunakan alat pelindung diri seperti topi.sepatu.sarung tangan dsb
[26/3 08.16] Kum Marsy1: Wawancara
1.apakah pekerja merasa lelah atau nyeri akibat pekerjaannya
2.bgian tubuh mana saja yg merasakan kelelahan atau sakit
3.berapa jam bekerja
4.pembagian tugasnya gmna
[26/3 08.17] Kum Marsy1: Jng lupa dokumentasi Vidio dan foto



Dokumentasi Kegiatan














































































LLl.




 































No comments:

Post a Comment