Assalam Alaikom Pictures, Images and Photos

Wednesday, October 19, 2022

Pengantar Teknik Industri_Praktek Pengukuran Kerja

 



Pengantar Teknik Industri

Tahun Akademik 2022/2023








    Pertemuan ke : 3

    Hari  : Kamis

    Tanggal  : 14-10-2022    

    Hadir  : 7 orang       

    Pokok Bahasan

      • Pengukuran Waktu Kerja

      Sub Pokok Bahasan

      Percobaan
      1. 




      stop-watch

















      Landasan Teori

      Pengukuran waktu kerja dengan jam henti (stopwatch time study) diperkenalkan pertama kali oleh Frederick W. Taylor sekitar abad 19 yang lampau. Metode ini terutama sekali baik diaplikasikan untuk pekerjaan-pekerjaan yang berlangsung singkat dan berulang-ulang (repetitive). Dari hasil pengukuran maka akan diperoleh waktu baku untuk menyelesaikan suatu siklus pekerjaan, yang mana waktu ini akan dipergunakan sebagai standar penyelesaian pekerjaan bagi semua pekerja yang akan melaksanakan pekerjaan yang sama.

      Pengukuran kerja dengan jam henti ini merupakan cara pengukuran yang obyektif karena waktu ditetapkan berdasarkan fakta yang terjadi dan tidak cuma sekedar diestimasi secara subyektif.

      Ada 3 metoda yang umum digunakan untuk mengukur elemen-elemen kerja dengan stop watch, yaitu:

      • Pengukuran waktu secara terus-menerus (continuous timing); Pengamat kerja menekan tombol stop watch pada saat elemen kerja pertama dimulai dan membiarkan angka penunjuk stop watch berjalan secara terus-menerus sampai siklus kerja selesai berlangsung
      • Pengukuran waktu secara berulang-ulang (repetitive timing); Disebut juga sebagai snap back method, disini angka penunjuk stop watch akan selalu dikembalikan lagi keposisi nol pada setiap akhir dari elemen kerja yang diukur
      • Pengukuran waktu secara penjumlahan (accumulative timing); Pada metode ini akan digunakan 2 atau lebih stop watch yang akan bekerja secara bergantian

      Alat
      • Lembar Pengamatan/kertas A4/kertas bergaris 
      • Alat tulis
      • Stopwatch
      • Kamera
      Bahan
      • Pulpen Blaster (min. 30 buah)
      • Wadah penyimpanan part
      Prosedur Kerja

      Secara garis besar langkah-langka untuk pelaksanaan pengukuran waktu kerja dengan jam henti ini adalah sebagai berikut:

      • Lakukan penetapan tujuan pengukuran (Untuk apa, berapa tingkat ketelitian dan tingkat keyakinan)
      • Definiskan pekerjaan yang akan diteliti untuk diukur waktunya (Pelajari kondisi kerja, cara kerja, dan bakukan secara tertulis sistem kerja yang telah dianggap BAIK)
      • Pilih operator (beritahukan maksud dan tujuan pengukuran ini kepada pekerja yang akan dipilih untuk diamati dan supervisor yang ada, operator yang dipilih memiliki kemampuan NORMAL dan dapat BEKERJA SAMA dan WAJAR)
      • Melatih operator
      • Menguraikan pekerjaan atas elemen-elemen kerja
      • Menyiapkan alat-alat pengukuran : jam henti, lembar pengamatan, pensil/pulpen dan papan pengamatan


      Melakukan pengukuran waktu

      pengukuran waktu jam hentiRekomendasi jumlah pengamatan

      pengukuran waktu jam henti_2Contoh Perhitungan



      Pustaka:

      Wignosoebroto S. 2008. Ergonomi Studi Gerak dan Waktu : Teknik Analisis untuk Peningkatan Produktivitas Kerja. Guna Widya. Surabaya.

      Sutalaksana, I, Ruhana A, dan Jann T.  1979.  Teknik Tata Cara Kerja.  Departemen Teknik Industri. ITB.

      https://angga.staff.ipb.ac.id/?p=930










      No comments:

      Post a Comment